RESEP AYAM KARI HIJAU

 

Chicken green curry

Resep Ayam Kari Hijau


    Resep ayam kari hijau yang akan foristiq berikan untuk kesempatan kali ini adalah resep ayam kari hijau yang asli dari negara thailand. Dimana dulu pada saat belajar membuat resep ayam kari hijau ini, admin belajar dari senior chef admin yang langsung pergi ke thailand dan di biayai oleh pihak perusahaan untuk belajar membuat resep ayam kari hijau ini.

    dalam pembuatan ayam kari hijau yang akan admin berikan ini, inti bahannya terletak pada pembuatan bumbu kari hijaunya. dan untuk isi seperti ayam dan sayur-sayuran anda bisa mengkreasikannya sesuai dengan selera anda. Silahkan catat dan persiapkan seluruh bahan-bahan di bawah ini.

Bahan-Bahan Untuk Membuat Bumbu Kari Hjau.

  • Ketumbar bubuk 5 gr
  • Jintan bubuk 3 gram
  • Merica hitam 2 gr
  • Garam 3 gr
  • Laos 10 gr
  • serai 50 gr
  • Kulit limao 10 biji (usahakan ambil bagian hijaunya saja)
  • Tanaman ketumbar dan akarnya 30 gr
  • Bawang 10 gr
  • Bawang putih 5 gr
  • Kunyit 5 gr
  • Daun kemangi 60 gr
  • Cabai hijau besar 300 gr
  • Terasi 5gr

Bahan-Bahan untuk Isi Dan Kuah Ayam Kari Hijau (opsional)

  • Dada Ayam 250 gr
  • Terong bulat 3 biji
  • Sayur komak muda 5 biji
  • Wortel ½ biji
  • Cabe merah besar 1 biji
  • Santan kara secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Ayam Kari Hijau

  • Silahkan Haluskan semua bahan bumbu kari dengan cara di blender atau di tumbuk, Sisihkan.
  • Silahkan potong semua bahan isi kecuali santan, gula, dan garam sesuai dengan selera anda kemudian cuci, Sisihkan. 
  • Panaskan sedikit minyak untuk menumis bahan bumbu kari yang sudah di haluskan.
  • Tumis 2,5 sendok makan bumbu kari yang sudah di haluskan sampai mengeluarkan aroma.
  • Tumis ayam dengan bumbu kari sampai setengah matang.
  • Masukkan santan sedikit demi sedikit ke dalam tumisan di atas sambil di aduk sesekali supaya kematangan ayam merata.
  • Tambahkan sedikit air agar kari tidak terlalu kental.
  • Tambahkan sedikit garam dan gula untuk mendapatkan rasa kari yang pas.
  • Setelah daging ayam matang, silahkan masukkan bahan isi lalu masak sebentar.
  • Selamat menikmati.

    Sekian dulu artikel foristiq untuk kesempatan kali ini, Dan sampai jumpa di kesempatan yang lainnya.




Terima kasih







Artikel Selanjutnya Artikel Sebelumnya
Belum Ada Komentar :
Tambahkan Komentar
Comment url
Post Terkait :
Resep masakan